PDM Kabupaten Kendal - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Kendal
.: Home > Berita > Musywil IPM, Kegiatan Syiar dan Ranah Dakwah Pelajar

Homepage

Musywil IPM, Kegiatan Syiar dan Ranah Dakwah Pelajar

Selasa, 24-01-2017
Dibaca: 539

panitia beraudensi dengan jajaran anggota PDM Kendal Jum’at (20/1) di ruang rapat sekretariat kantor PD Muhammadiyah Kendal.

KENDAL – Dalam rangka persiapan maksimal penyelenggaraan Musyawarah Wilayah (MUSYWIL) ke – 22 IPM Jawa Tengah bulan Maret 2017, panitia beraudensi dengan jajaran anggota PDM Kendal Jum’at (20/1) di ruang rapat sekretariat kantor PD Muhammadiyah Kendal. Dalam rapat tersebut telah mengambil konsensus bersama tentang prinsip sukses Musywil yang akan digelar 2 – 5 Maret 2017, yaitu sukses pelaksanaan, reorganisasi dan sukses program kerja.

“Kita sangat berharap seluruh rangkaian kegiatan Musywil baik acara pokok maupun pendukung nantinya dapat berjalan sukses “ kata sekretaris PDM Kendal, Yusuf Darmawan. Menurut beliau Musywil selain untuk memenuhi kepentingan internal organisasi, juga memiliki nilai syiar dalam ranah dakwah pelajar “ gelorakan dan syiarkan Musywil ke – 22 ini dengan maksimal, mempublikasikannya melalui media – media yang ada “ pinta Darmawan.

Musywil sebagai hajatan tingkat provinsi, atau wilayah diperlukan komunikasi intensif kepada pemerintah, kepolisian, legislatif, internal organisasi, serta lembaga – lembaga swasta yang memiliki kepentingan, “ kami sudah melangkah menjalin komunikasi dengan pemerintah provinsi secara resmi melalui surat,” kata Tri Santoso, selaku ketua steering committee Musywil. Santoso yang didampingi Ainasafi Nastiti dan Farizan Hazmi berharap hal yang sama juga dilakukan oleh organizing commite di Kendal “ temen – temen di Kendal kami minta melakukan komunikasi dengan pemerintah daerah “. tambahnya.

Ketua PD IPM Kendal, Ibrahim Nasir meminta kepada PDM Kendal untuk bisa mendampinginya ketika beraudensi dengan Bupati Kendal “ Kami sangat berharap, ketika bersillaturrahim dengan Bupati dapat didampingi oleh bapak – bapak PDM Kendal “ pinta Ibrahim. Menurutnya pihak PD IPM sudah melayangkan surat permohonan, tinggal menungu jawaban. Lebih lanjut untuk persiapan Musywil, PD IPM Kendal yang diwakili oleh panitia pelaksana sudah menandatangani MoU dengan PW IPM “ Kami sudah menandatangani surat perjanjian kerja sama tentang hak dan kewajiban terkait dengan sukses Musywil IPM “ katanya. Menurutnya dengan MoU tersebut tergambar jelas tugas – tugas yang wajib dilaksanakan kedua belah pihak. ( A.Gofur/ MPI Kendal )

 


Tags: IPM, Musywil, Ketua PD IPM Kendal, Ibrahim Nasir
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website